Makmur Marbun Terima Audiensi FKUB

HARIANPPU.ID, PENAJAM- Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Makmur Marbun menerima audiensi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) PPU bertempat di Kantor Bupati PPU pada Kamis (04/01/24).

Makmur Marbun menerima audiensi didampingi oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah (Setda) PPU Sodikin, Kepala Bagian Kesra Setda PPU Nurbayah serta perwakilan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

Read More

Pengurus FKUB PPU yang hadir pada saat audiensi dipimpin oleh Abd Jalal sebagai Ketua FKUB didampingi oleh Wakil 1 H. Wiyoto, Sekretaris Hj. Jumaisyah beserta perwakilan dari Agama Islam, Kristen, Katolik dan Buddha.

Baca Juga :  Ratusan Kepsek di PPU Dapat Arahan Pj Bupati

Pertemuan ini diadakan dalam rangka penyampaian program kerja FKUB PPU yang akan diselenggarakan sepanjang tahun 2024 diantaranya adalah melakukan jalan sehat kerukunan, membuat miniatur rumah ibadah sebagai simbol kerukunan, membentuk FKUB tingkat kecamatan serta bekerja sama dengan Badan Kesbangpol untuk membentuk Desa Sadar Kerukunan.

Pj Bupati PPU Makmur Marbun menyampaikan terima kasih atas masukan dan inovasi yang akan dilakukan dan pentingnya menjaga harmoni di masyarakat.

“Terima kasih telah menjaga harmoni di masyarakat, itu merupakan hal yang sangat penting sekali,” ungkap Makmur. (ADVERTORIAL)

Related posts