Hadir di Grand Final Duta Wisata, Syahrudin : Pemenang Duta Wisata Harus Promosikan Wisata PPU

HARIANPPU.ID, PENAJAM- Ketua DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Syahruddin M Noor hadir dalam acara Grand Final Pemilihan Duta Wisata Kabupaten PPU di Pantai Amal, Sabtu (05/08/2023).

Duta Wisata yang terpilih sebagai pemenang nantinya akan mengikuti ajang pemilihan serupa di tingkat provinsi maupun tingkat nasional

Syahruddin mengatakan duta wisata memiliki peran penting dalam mempromosikan sektor pariwisata di Kabupaten PPU

“Kami berharap agar Pemenang dari Pemilihan malam ini agar kiranya nantinya dapat Mempromosikan Wisata yang ada di PPU dengan berbagai Destinasi yang menarik hingga Ke internasional,” kata Syahruddin.

Baca Juga :  Jokowi Yakin Progres Pembangunan Hotel Nusantara Selesai Sebelum Agustus 2024

Ia juga berharap, agar Duta Wisata maupun terpilih beserta seluruh Finalis dapat terus membanggakan daerah Benuo Taka yang bertujuk Serambi Nusantara serta berkontribusi terhadap masyarakat.

“Siapapun yang terpilih harus bisa membawa harum nama PPU di bidang pariwisata,” pungkas pria politisi Demokrat ini.

Dimalam Grand Final Pemilihan Duta Wisata PPU ini juga di hadiri Bupati PPU Hamdam, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata PPU Andi Israwati Latief, dan Anggota DPRD PPU Bijak Ilhamdani.

Tim Liputan Harian PPU

Related posts