HARIANPPU.ID, PENAJAM- Suasana khidmat menyelimuti Hall Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Selasa (04/03/2025), saat Bupati PPU Mudyat Noor dan Wakil Bupati PPU Abdul Waris Muin secara resmi membuka Safari Ramadan 1446 H/2025 M.
Kegiatan tahunan yang diinisiasi oleh Pemerintah Kabupaten PPU ini menjadi momentum dalam mempererat silaturahmi serta memperkuat nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.
Pada kesempatan ini Mudyat menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara Safari Ramadhan dan Buka Puasa Bersama.
“Terima kasih atas kerja keras rekan-rekan semua dalam mempersiapkan acara ini dengan baik,” kata Mudyat.
Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan, bukan hanya sebagai agenda tahunan, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi dan membangun semangat kebersamaan di antara sesama.
Mudyat juga menyampaikan selaku Bupati PPU yang baru saja dilantik, mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya untuk memimpin Kabupaten PPU gerbang Ibukota Nusantara (IKN).
“Saya memohon doa dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, agar saya dapat menjalankan amanah ini dengan baik, tulus, dan penuh tanggung jawab,” lanjutnya.
Kegiatan Safari Ramadhan dan Buka Puasa bersama ini kata dia, merupakan momen yang sangat tepat untuk mempererat kebersamaan dan kekompakan , baik antara Pemerintah Daerah, Unsur Forkopimda, jajaran Perangkat Daerah, organisasi keagamaan, hingga masyarakat luas.
“Saya percaya, dengan kolaborasi dan sinergi yang baik antara pemerintah, stakeholder, dan masyarakat, kita akan mampu mewujudkan PPU yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing,” pungkasnya. (ADVERTORIAL)