HARIANPPU.ID, PENAJAM- Anggota DPRD Penajam Paser Utara (PPU) Sujiati mendukung pencegahan peningkatan stunting di Benuo Taka. Dia Membantu kegiatan kelompok dasawisma dengan menanam tanaman berkhasiat yang dapat mencegah terjadinya stunting.
Dikatakannya bahwa, ia telah mensupport Ibu-ibu Anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), dengan memperbanyak tanaman menggunakan polybag. Tanaman itu berupa, tomat, terong, cabai, dan jenis sayuran lainnya.
” Saat ini saya sudah melakukan kegiatan sebagai upaya keluar dari stunting, saat ini saya sudah mulai mendorong kegiatan ibu-ibu dasawisma, saya buatkan tanaman untuk kebutuhan rumah tangga,” kata Sujiati, Senin, (28/10/2024).
Ia mengaku telah menyerahkan 1.000 polibag yang dibagikan ke setiap rumah masyarakat, terkhusus yang menjadi daerah pilihannya yaitu Kecamatan Waru-Babulu.
” Jadi warga tidak harus membeli, kemaren saya sudah melakukan kerja bakti bersama warga, saya bagikan polybag ke tiap-tiap rumah,” bebernya.
Lebih lanjut, pendistribusian polybag ini telah dibagikan kepada 40 orang yang tergabung kedalam kelompok dasawisma dan Kelompok Wanita Tani (KWT).
” Itu subsidi dari saya sendiri dan sementara saya bagikan di wilayah saya dulu, kalau memang berkembang nanti akan saya bagikan ke wilayah lain juga,” Pungkasnya. (ADV/DPRDPPU/MAD)